Sunday, May 20, 2018

Sebuah Catatan Harian: Kesunyian dan Pertanyaan







Manusia kini mencari kesunyian di balik tombol-tombol. Ia merasa telah mendapatkan kesunyian itu, padahal ia sedang melakukan kamuflase terhadap dirinya sendiri. Hal ini telah diramalkan oleh Baudillard, beberapa tahun sebelumnya. Namun yang mengenaskan kini adalah semakin sering manusia menghabiskan waktunya di balik tombol, semakin individuallah ia, semakin kurang rasa pedulinya terhadap lingkungan sekitarnya.

Saya membaca sebuah jurnal From Mothers to Bombers: The Evolution of Indonesian Women Extremist, ada sebuah fakta yang mencengangkan, bahwa perempuan-perempuan yang melibatkan dirinya secara sadar ke dalam terorisme adalah perempuan-perempuan yang cerdas, berpendidikan, multilingual, dan memiliki kemampuan bekerja yang apik. Ada di antara mereka yang rela menjadi tenaga kerja di luar negeri, demi mendapatkan uang banyak yang kemudian dipakai untuk membantu kerja-kerja teroris itu sendiri. Hal lainnya yang menarik, mereka banyak menghabiskan waktu mereka di balik tombol—mereka sendiri—dengan kamuflase identitas lalu mengelola sejumlah grup-grup online yang ada di internet (facebook, twitter, dan telegram).

Tak hanya cakap berkomunikasi di dunia maya—tombol—lalu menyabotase kehadiran manusia lain. Perempuan-perempuan itu pun semakin terasing. Ada sikap keterasingan tertentu, yang membuat mereka akhirnya militan untuk menjadi martir pada sebuah keyakinan tertentu. Mereka sama sekali tidak terhubung dengan dunia di luar mereka. Dunia di luar mereka tidak mampu menjangkau mereka. Lambat laun, lubang ketersesatan itu semakin besar hingga tidak ada jalan pulang.

Sampai di sini, saya merenungkan sebuah pertanyaan bagi diri saya sendiri, "Bagaimanakah peran saya di masyarakat hingga saya dapat membantu mengurangi ketersesatan tersebut?" Tapi kemudian sebuah pertanyaan lain muncul, "Bagaimana jika menjadi martir adalah sebuah pilihan dan tujuan hidup dari orang-orang tertentu?"

Oh.

No comments:

Post a Comment

Featured Post

Sebuah Catatan Tidak Kreatif Tentang Cara-Cara Tidak Kreatif Untuk Mencintai

Cara-cara Tidak Kreatif Untuk Mencintai, adalah sebuah buku yang sedang kamu tunggu. Ia lahir sebentar lagi, tepat di 16 A...